Jakarta – Fenomena “Om Telolet Om” telah mendunia, ini terlihat pada Twitter yang memperlihatkan kata-kata tersebut masuk dalam Worlwide Trending Topic pada siang hari Rabu, 21 Desember 2016.
Berdasarkan informasi dari Rever, sebuah situs analisa Twitter, hampir 1,2 juta kicauan mengenai “Om Telolet Om” berhasil terkumpul dalam sehari, dimulai dari Selasa, 20 Desember 2016 malam, sampai dengan Rabu, 21 Desember 2016.
Bahkan dari hasil pemantauan yang dilakukan oleh KompasTekno pada Kamis, 22 Desember 2016), setiap menitnya ada 1.800 kicauan mengenai masalah “Om Telolet Om”, dimana angka itu merupakan angka tertinggi dari para pengguna Twitter yang membahas “Om Telolet Om”. Namun, setelah itu pembahasan atau kicauan seputar “Om Telolet Om” mulai menurun, sempat ada kenaikan, teteapi tidak melebihi angka tertinggi yang telah masuk.
Di Indonesia sendiri “Om Telolet Om” telah viral beberapa bulan yang lalu, dimulai dengan video-video yang disebarkan melalui Facebook. Menduniannya “Om Telolet Om” adalah akibat kicauan yang dilakukan oleh Disc Jockey (DJ) beken, Snake dan Zedd. Dimana melalui akun Twitternya Snake mengkicaukan “Om Telolet Om” pada Selasa lalu. Itu pun disebabkan spam yang masuk pada akun Twitter mereka yang berasal dari para pengemarnya di Indonesia. Para penggemar mereka sangat antusias menyambut kicauan mereka dan mereka pun memberikan tanggapan terhadap kicauan Snake dan Zedd dengan berbagai macam komentar serta meminta mereka untuk membuatkannya menjadi lagu dance elektronik.
Dengan munculnya kicauan dari kedua DJ kondang tersebut, maka akhirnya membuat para netizen Manca Negara pun bertanya-tanya apa arti dari “Om Telolet Om”. Diantaranya musisi dan produser Martin Garrix, ia pun membuat kicuan untuk memperlihatkan rasa penasarannya, yang tentunya langsung mendapatkan tanggapan dari para Netizen. Kicauannya mendapatkan sekitar 26.000 retweet dan 20.000 like. Disusul para pemusik kondang dari negara-negara lain yang juga ikut berpartisipasi dalam menyebarnya fenomena “Om Telolet Om” di Manca Negara.
Dengan mewabahnya Fenomena “Om Telolet Om” pada netizen Manca Negara, maka mengakibatkan kicauan mengenai hal ini naik pada Selasa malam. Sempat turun pada tengah malam, menjelang pagi kicauan itu kembali naik yang disebabkan oleh pembahasan yang dilakukan oleh netizen Indonesia sangat ramai karena membicarakan menduniannya fenomena “Om Telolet Om”.
Yang membuat fenomena ini menjadi unik dan menarik adalah kreatifitas dari para pelaku kreatif, dimana mereka melakukan perubahan terhadap video dan audio “Om Telolet Om”. Banyak sekali versi ataupun bentuk hasil kreatifias mereka, ada yang versi Star Wars, penjual es krim, pesawat, dan yang paling keren adalah banyak para DJ yang menjadikannya musik dance elektronik.(hh)