Fitur Keamanan Apple Find My, Informasikan Pengguna Jika Mereka Dilacak

Aplikasi Find My di Apple kini memiliki fitur keamanan baru yang dapat memberitahu pengguna jika seseorang telah melacak perangkatnya. Fitur baru yang diberi nama “Item Safety Alerts” sudah tersedia di iOS 14.5 beta. Fitur ini akan memberitahu pengguna jika ada perangkat tak dikenal yang dilacak di Find My bergerak bersamanya dan pengguna juga dapat menghapus atau menonaktifkan.

Dilansir dari situs Theverge, fitur tersebut dirancang untuk mengatasi masalah di mana perangkat yang kompatibel dengan Find My tersembunyi di saku atau tas dan digunakan untuk melacak pergerakan seseorang.

Menurut laporan AppleInsider, pengaturan Item Safety Alerts ditemukan di versi awal iOS 14.3, tetapi telah dihapus hingga muncul kembali di iOS 14.5. Pengaturan ini diaktifkan secara default dalam versi beta dan Apple tampaknya ingin fitur ini tetap aktif.

Seorang blogger Apple Benjamin Mayo mengatakan jika pengguna mematikan pengaturan, sistem akan memperingatkan bahwa perangkat yang tidak dikenal dapat melihat lokasi Anda tanpa Anda diberi tahu.

Mengatasi risiko pelacakan di Find My merupakan hal baru yang penting karena Apple berencana membuka aplikasi untuk aksesori pihak ketiga. Apple juga dikabarkan sedang membuat perangkat pelacak baru yaitu AirTags untuk penyalahgunaan.

Meskipun tidak sekuat jaringan GPS dengan radio seluler, jaringan Find My Apple mungkin memiliki jangkauan lebih dari yang Anda kira. Jika perangkat Apple mendekati salah satu pelacak yang didukung ini, perangkat tersebut dapat memperbarui lokasinya, meskipun pelacak tidak memiliki koneksi sendiri ke internet. Fitur “Community Find” Tile bekerja dengan cara yang sama. AirTags secara teoritis dapat memperluas jangkauan dan presisi bahkan lebih, dengan sinyal UWB tambahan di tag yang dapat membuat item lebih mudah ditemukan di balik dinding dan di ruangan lain.(na)